Anjing beagle merupakan salah satu anjing yang dibiakkan untuk digunakan dalam berburu. Kadang kala anjing ini juga digunakan untuk mendeteksi penyelundupan berbagai barang dan makanan di beberapa belahan dunia lain. Hal ini dikarenakan oleh kemampuan penciumannya yang tajam dan juga instingnya yang kuat dalam melakukan pelacakan. Perlu diketahui beberapa ciri ciri anjing beagle asli yang membedakannya dengan anjing yang lain berikut ini.
Memahami morfologi dan Ciri Ciri khusus Anjing Beagle yang bagus
1. Tubuh
Salah satu ciri ciri anjing beagle adalah tinggi tubuhnya yang berukuran antara 36 sampai 41 cm dengan berat 10 sampai 11 kg untuk anjing jantan. Sedangkan anjing betina cenderung memiliki tubuh yang lebih kecil, yaitu antara 33 sampai 38 cm dengan berat 9 sampai 10 kg.
2. Kepala
Anjing ini memiliki moncong yang cukup panjang dan bentuknya menyerupai persegi. Bagian hidung dan sekitar bawahnya berwarna hitam. Moncong dan rahangnya bisa dibilang tidak terlalu besar seperti Cattle dog dan Shepard. Meskipun digunakan untuk berburu, anjing ini biasanya memang tidak ditujukan untuk menggigit mangsanya, hanya untuk mengejar dan melacak saja. Berbeda dengan Cattle Dog dan Shepard yang digunakan untuk mengejar sekaligus menggigit target kejarannya.
Artikel menarik: daerah penghasil garam
3. Mata
Memiliki mata yang cukup besar berwarna coklat. Warna mata ini bisa dibilang cukup berbeda dengan beberapa jenis anjing lain yang memiliki warna mata hitam dan kecil.
4. Telinga
Telinga anjing ini yang juga dapat menjadi salah satu ciri ciri anjing beagle yang khas berukuran lebar dan menggantung di samping kepalanya. Tidak seperti beberapa jenis lain yang telinganya terbuka dan berdiri seperti telinga kucing. Telinga seperti ini juga yang kadang kala membuat sebagian orang gemas dengan anjing ini.
5. Kaki
Kaki anjing beagle dapat dibilang proporsional jika dibandingkan dengan tubuhnya. Tidak terlalu panjang seperti Australian Cattle Dog, dan tidak terlalu pendek seperti dachshund. Selain itu, kaki anjing ini juga terlihat berotot. Kaki yang seperti ini membuatnya dapat berlari cukup kencang. Hal ini yang juga menjadi pendukung lain mengapa anjing ini sangat cocok digunakan untuk berburu.
6. Bulu
Ciri ciri anjing beagle selanjutnya yang cukup umum untuk dijumpai yaitu bulunya yang biasanya terdiri atas tiga warna dengan warna putih dan hitam sebagai warna dominasi. Warna putih biasanya dijumpai di bagian bawah tubuh sampai ke kakinya. Bagian atas sekitar punggungnya memiliki warna hitam yang dipadukan dengan coklat.
Kepalanya berwarna coklat dengan moncong yang berwarna putih sampai leher. Bulunya cukup halus dan licin membuat anjing beagle ini mudah untuk dirawat. Warna bulu anjing ini bisa jadi berbeda ketika baru dilahirkan dan ketika sudah dewasa. Kadang bayi anjing ini hanya memiliki 2 warna bulu saja, namun seiring pertumbuhannya, warna bulunya memunculkan warna ketiga yang sebelumnya tidak terlihat.
7. Ekor
Ukuran ekor anjing ini tidak terlalu panjang dan tidak terlalu pendek. Ekornya berbentuk lurus dan tidak banyak memiliki ciri khusus. Bulu yang ada di ekornya pun juga tidak terlalu tebal seperti kucing atau beberapa jenis anjing lainnya. Biasanya ekor ini akan berdiri ketika anjing ini sedang aktif.
8. Umur
Ciri ciri anjing beagle yang terakhir adalah usia yang sedikit berbeda dengan anjing lain. Umumnya memiliki rentang usia antara 12 sampai 15 tahun dimana usia 15 tahun ini adalah usia anjing yang tergolong sehat meskipun sebagian kecil ada yang dapat hidup lebih dari 15 tahun. Memang usianya cenderung agak pendek jika dibandingkan dengan jenis anjing lainnya.