close

Pengen Healing ke Luar Negeri? Berikut Persyaratannya

Healing ke luar negeri bersama pasangan atau keluarga merupakan aktivitas yang mustahil ditolak. Agar liburan berjalan lancar, menyiapkan dokumen perjalanan jangan sampai terlewatkan. Jika merasa ribet tidak perlu sungkan menggunakan jasa legalisasi untuk segala pengurusan dokumen Anda.

Ya, melakukan perjalanan ke luar negeri baik untuk kebutuhan liburan atau bekerja wajib menyertakan dokumen-dokumen resmi  agar urusan administrasi lancar dan bebas dari deportasi

Oleh karena itu, sebelum kamu dan keluarga atau pasangan melakukan perjalanan ke luar negeri, siapkan dokumen-dokumen penting dari jauh-jauh hari. Sebagai petunjuk, disini akan diurai beberapa dikomen yang kamu butuhkan.

Paspor

Dokumen wajib kamu miliki dan  persiapkan saat akan melakukan perjalanan ke luar negeri yaitu. Sebab paspor menunjukan identitas kewarganegaraan seseorang saat berada di luar negeri, ibarat KTP jika kamu berada di Indonesia, paspor menunjukkan kamu sebagai warga dunia.

Paspor terdiri dari beberapa jenis yang masing-masing memiliki fungsi yang berbeda. Adapun jenis-jenis paspor bisa dilihat di bawah ini.

  • Paspor Biasa

Jenis paspor yang paling umum digunakan yaitu paspor biasa yang berwarna hijau. Paspor jenis ini bisa digunakan untuk keperluan perjalanan wisata maupun keperluan lainnya di luar negeri. Masa berlaku 5 tahun dan kamu bisa memperpanjang di kantor imigrasi terdekat di kotamu.

  • E-Paspor

Berikutnya ada E-Paspor,  jenis ini memiliki banyak kelebihan yaitu mempunyai data biometrik lebih lengkap juga akurat, lebih mudah untuk dipindai, proses verifikasi lebih cepat, dan pengajuan visa juga lebih mudah.

Adapun sejumlah negara yang sudah menerapkan penggunaan E-Paspor berada di negara maju seperti Inggris, Jepang, Amerika Serikat, Australia, dan negara lainnya.

  • Paspor Dinas

Paspor berwarna biru ini dikhususkan untuk para pegawai pemerintahan yang akan melakukan perjalanan dinas ke luar negeri.

  • Paspor Diplomatik

Paspor yang dikeluarkan resmi oleh pemerintah luar negeri ini dikhususkan untuk mereka yang akan melakukan perjalanan diplomatik.

  • Visa

Visa menjadi dokumen penting yang perlu dipersiapkan saat kamu akan berkunjung ke luar negeri.  Visa bisa dikatakan sebagai dokumen izin berkunjung ke suatu negara ke negara lainnya secara legal. Kamu akan membutuhkan utamanya ketika berkunjung diluar ASEAN. Visa memiliki beberapa jenis, seperti berikut ini.

  • Visa Turis
  • Visa on Arrival
  • Visa Kunjungan Keluarga
  • Visa Belajar

Originally posted 2022-05-19 07:52:00.

Tinggalkan komentar